-->

Minggu, 14 Februari 2016

Berkirim SMS Semakin Mudah di Facebook Messenger

Berkirim SMS Semakin Mudah di Facebook Messenger

Facebook dilaporkan sedang memperbarui layanan Messenger agar pengguna bisa kembali berkirim pesan SMS tanpa harus berpindah aplikasi. Selain itu juga memungkinkan pengguna memakai akun lebih dari satu (multiple accounts).

Layanan SMS sebetulnya bukan hal baru bagi Messenger. Fitur SMS sudah pernah diterapkan namun disingkirkan perusahaan karena tidak digunakan secara efektif oleh konsumen.

Messenger kemudian menjadi aplikasi pesan instan yang semakin lumrah digunakan, Facebook pun kembali melihat peluang layanan SMS yang jauh lebih berguna dari sebelumnya.

Situs TechCrunch mewartakan, layanan SMS ini diyakini bakal semakin meningkatkan penggunaan Messenger karena bisa dinikmati juga oleh konsumen tanpa harus punya akun Facebook.

Biasanya berkirim pesan chat lewat Messenger, dibedakan dalam bentuk warna gelembung yang berbeda. Obrolan dengan Messenger akan berwarna biru, sedangkan untuk fitur SMS sengaja dibikin berbeda, yakni warna ungu.

Sementara untuk dukungan multiple account Messenger cara kerjanya tidak rumit.Pengguna tinggal memasukan akun ke dalam pengaturan Messenger dan bisa mengubah akun tersebut kapanpun. Fitur ini diperuntukan bagi pengguna yang memang ingin membedakan akun pribadi dan profesional mereka.

Pada awal Januari lalu Facebook mengumumkan jumlah pengguna Messenger yang semakin pepet WhatsApp.

Tercatat pengguna bulanan Messenger sudah menyentuh angka 800 juta orang. Peningkatan tersebut diyakini karena adanya fitur-fitur baru yang tersedia di dalam aplikasi.

Sementara pada September 2015 lalu, WhatsApp yang telah diakuisisi Facebook dua tahun lalu, mengumumkan bahwa pengguna aplikasinya sudah mencapai 900 juta pengguna aktif bulanan.
Via : CNN

Previous
Next Post »